Yang Mempengaruhi Harga Kubah Masjid
Cara Menghitung Harga Kubah Masjid. Rumus perhitungan kubah masjid adalah luas permukaan dikalikan dengan harga per meter. Namun, faktor lain pun bisa menjadikannya lebih mahal atau lebih murah. Contohnya saja sepert desain kubah, model atau bentuknya, kemudian warnanya. Karena menentukan kubah masjid tidak bisa sembarangan menentukan modelnya. Ukuran besar kecilnya kubah masjid menpengaruhi berapa banyak material yang akan digunakan maupun banyaknya tenaga kerja yang diperlukan untuk membangun atau membuat kubah. Semakin banyak material dan tenaga kerja yang dibutuhkan maka semakin melambung harga kubah. Bentuk dan model kubah juga mempengaruhi tingkat kesulitan dari pembuatannya. Desainnya pun mempengaruhi harga, baik desain pada sisi luar kubah maupun desain pada plafon kubah yang bagian dalam, seperti desain awan atau desain kaligrafi atau menggunakan ornamen. Sedangkan corak dan warna kubah akan mempengaruhi faktor waktu lamanya pengecatan yang dibutuhkan untuk keseluruhan kubah dapat diselesaikan.Harga pengrajin kubah masjid yang berkualitas tentunya tidak lepas dari beberapa faktor yang saya sebutkan di atas. Oleh sebab itu gunakanlah jasa pembuat atau pengrajin kubah yang sudah terbukti bagus dan terpercaya. Karena semua itu menentukan hasil akhir atau kualitas dari kubah yang dibuat. Kubah masjid yang berkualitas jelas tidak akan mudah rusak dan akan mampu bertahan dalam jangka waktu yang cukup lama sesuai dengan ketahanan bahan yang digunakan.